Back To Top

Cara Membuat Toko Online AOM

Toko online aom adalah solusi bagi Anda yang ingin membuat Toko online tanpa mengeluarkan modal. Karena yang dibutuhkan untuk membuat toko online aom cuma email dan domain yang bisa didapat gratis di co.cc atau co.tv sedang untuk hosting bisa menggunakan 000webhost.com jika ingin menggunakan hosting selain 000webhost.com bisa dicari di internet dengan kata kunci hosting gratis. Kemudian script aom yang bisa didownload di situsnya. Yang terakhir tentu saja Anda harus menjadi affiliate di amazon.

Jika anda telah selesai mendaftarkan domain atau menghubungkannya domain ke hosting langkah berikutnya adalah mengupload script aom ke hosting. Caranya bisa manual atau otomatis. Cara manual tentu saja menggunakan software file zila atau sejenisnya. Sedangkan secara otomatis tentu saja memanfaatkan file manager yang ada pada cpanel hosting. Saya pribadi lebih suka menggunakan file manager karena simple otomatis dan tidak ribet.

Setelah sukses mengupload script aom ke hosting langkah selanjutnya adalah :
  1. Buka browser dan ketikan http://www.namatoko.co.cc/admin.php
  2. Kemudian akan muncul sebuat menu untuk memasukkan username dan password 
  3. Setelah itu login menggunakan username dan password yang diketikkan tadi. Maka akan masuk ke control panel aom website anda.
  4. Setting yang harus dilakukan adalah  
  • Memasukkan Amazon Associate ID yang yang telah anda dapatkan saat mendaftar menjadi affiliate amazon.
  • Kemudian masukkan key dari Amazon Acces Key ID
  • Yang terakhir tentu saja anda harus memasukkan Password untuk Amazon Secret Access Key
5. Selanjutnya adalah mengatur kategories apa yang ingin ditampilkan di toko online aom.
6. Kemudian memilih tipe Homepage apakah berdasarkan Blended atau Browse Node sebagai Homepage.
7. Secara garis besar toko online aom Anda telah seleseai.

Tentu saja penjelasan diatas belum cukup untuk menerangkan bagaimana membuat toko online aom dalam satu postingan artikel blog. Karena penjelaskan secara step by step tentu saja membutuhkan halaman yang banyak yang disebut dengan ebook. Jika ingin serius belajar membuat toko online aom tentu saja blogduit.com dan woroengbetawi.com adalah tempat belajar terbaik juga gratis. Sebab di dua website tersebut banyak dibahas bagaimana membuat dan promosi toko online yang baik.   

2 comments

untuk toko online yang lebih mudah lagi tanpa membuat website bisa gabung di www.shopious.com . Pusat toko online terlengkap dan teraman :D bisa punya website sendiri disana :D